Laman BelajardanInformasi

Cari artikel

Loading

Informasi dari EARTH ALERTS

EARTH ALERTS adalah sebuah aplikasi berbasis Windows yang memungkinkan kita untuk memonitor diberbagai kondisi-waktu/peristiwa bencana alam yang terjadi di mana saja di seluruh dunia. Informasi dari EARTH ALERTS untuk waspada terhadap bahaya bencana, berisikan laporan dan citra untuk pengguna dengan tampilan nyaman untuk melihat fenomena alam yang terjadi, apakah itu lokasi terdekat atau jauh dipelosok dunia lainnya.

Informasi dari EARTH ALERTS menggunakan berbagai sumber daya online yang disediakan oleh organisasi seperti National Weather Service, US Geological Survey dan Smithsonian Institution, untuk mengidentifikasi jenis kegiatan di Bumi.
Untuk menggunakan EARTH ALERTS , kita cukup pilih bahaya alam yang spesifik - gempa bumi, tsunami, gunung berapi, badai tropis, kebakaran, tanah longsor, cuaca buruk, cuaca lokal, dll - dan lokasi yang kita inginkan. Aplikasi ini kemudian akan secara otomatis mengambil informasi terbaru dari data berbagai live feed yang tersedia di Internet dan menghadirkannya untuk Anda dalam suatu bentuk pengaturan yang nyaman berupa laporan, peta dan gambar.

EARTH ALERTS tersedia untuk masyarakat umum sejak tahun 2005. Pada saat ini telah mengalami sejumlah perbaikan yang signifikan.
Informasi dari EARTH ALERTS
Software EARTH ALERTS adalah freeware.
Persyaratan Sistem, untuk Perangkat Kerasnya:

Prosesor Pentium III atau diatasnya
Resolusi layar 1024x768 atau lebih tinggi
5 MB ruang hard disk
Koneksi broadband internet

Persyaratan Sistem: Perangkat Lunak

32-bit/64-bit Windows 7/Vista, 32-bit Windows XP/2000

Catatan untuk NET Framework 3.5:
Selama penginstalan EARTH ALERTS, secara otomatis akan diminta untuk men-download / menginstal NET Framework 3.5 jika tidak ada pada sistem Windows. Namun, jika proses instalasi EARTH ALERTS gagal dan / atau tidak meminta untuk NET Framework. 3.5, pengguna dapat men-download langsung dari situs resminya yaitu:
http://www.microsoft.com/download/en/details.aspx?displaylang=en&id=21

Setelah men-download, instalasi NET Framework.
Seharusnya akan lancar dan memakan waktu beberapa menit untuk menyelesaikan.

Sumber tulisan dan gambar: situs resmi Earth Alerts;Freeware

5 komentar:

Terimakasih sudah meluangkan waktu berkunjung ke Blog Belajar dan Informasi, mohon dukungan dan masukannya.

Rekan Blog Belajardan Informasi